Pembiayaan Non-APBN Solusi Tepat

(Last Updated On: January 3, 2017)

Jakarta – Pemerintah terus mencari sumber pembiayaan infrastruktur di luar Anggaran Pendapatan dan Belanja Negara (APBN), mulai dari dana pensiun hingga pelibatan swasta. Sebab, kapasitas Anggaran APBN sangat tidak memungkinan untuk membiayai program pembangunan infrastruktur nasional secara besar-besaran.

Anggota Komisi XI DPRRI, Mukhammad Misbakhun menilai program Pembiayaan Investasi Non-APBN (PINA) dapat menyelamatkan program pembangunan infrastruktur yang direncanakan Presiden Joko Widodo (Jokowi).

“Program PINAini tidak tergantung pada PMN (penyertaan modal negara) yang bersumber dari APBN. Apalagi, saat ini APBN sedang mengalami kontraksi akibat penerimaan pajak,” kata Misbakhun di Jakarta, akhir pekan lalu.

Pernyataan Misbakhun itu menanggapi rencana Badan Perencanaan Pembangunan Nasional (Bappenas) untuk menerapkan program PINAdengan memanfaatkan antara lain sumber-sumber pembiayaan jangka panjang, misalnya dari dana pensiun dan perusahaan pembiayaan infrastruktur.

Selengkapnya

Share Post

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *