Misbakhun: APBN 2024 Goda Pemilik Suara

(Last Updated On: September 4, 2023)

AKURAT.CO Anggota Komisi XI DPR RI, Mukhamad Misbakhun mengatakan, Anggaran Pendapatan dan Belanja Negara (APBN) 2024 akan menggoda dan menyenangkan hati banyak pihak yang menjadi pemilih di Pemilihan Umum (Pemilu).

Misbakhun menambahkan, APBN 2024 menyenangkan hati para pemilih hak di Pemilu salah satunya dengan menaikkan gaji Aparatur Sipil Negara (ASN). Hal tersebut diucapkan setelah diskusi forum legislasi dengan tema “Mengintip Pidato Presiden Soal RAPBN 2024” di Gedung DPR RI pada Selasa (15/8/2023).

“Gaji ASN ini sudah sangat lama tidak naik, saya yakin APBN 2024 akan menjadi APBN tahun pemilu, ada populisme, dan ada desain untuk bagaimana menyenangkan hati banyak pihak yang menjadi para pemilih di Pemilu nanti,” kata Misbakhun di Gedung DPR RI, Jakarta, Selasa (15/8/2023).

Selengkapnya

Share Post

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *