Pelemahan Rupiah Diduga Terdapat Campur Tangan Asing

(Last Updated On: August 5, 2015)

news_161_1416906080WARTA KOTA, SENAYAN – Politikus Golkar Muhammad Misbakhun meminta Bank Indonesia berhati-hati dalam menyikapi pelemahan mata uang rupiah.

Ia melihat adanya indikasi currency war atau upaya pelemahan mata uang rupiah.

“Kenapa hanya rupiah yang pelemahannya terstruktur dan tergerus dibandingan mata uang lain. Apakah ini terkait kebijakan presiden yang orientasinya ke Tiongkok daripada Barat. Apakah ini yang membuat AS tersinggung dan lakukan upaya agar membuat rupiah melemah dalam beberapa bulan terakhir,” kata Misbakhun di Gedung DPR, Jakarta, Selasa (4/8)

Politikus Golkar itu melihat situasi saat ini berbeda dibandingkan keadaan krisis ekonomi Indonesia pada 1998.
Saat ini sektor ekonomi masih bertumbuh. Penurunan saham di bursa efek masih dalam tahap wajar.

Selengkapnya

Share Post

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *